Seperti Bekerja di Ladang Tuhan








Foto diambil dengan menggunakan Nokia Lumia 625, yang sangat historis dan sangat mengingatkanku dengan Mendiang Mami. Lokasi: Gereja Santa Maria, Daan Mogot, Tangerang.








Aku tidak tahu sejak kapan, namun sekarang ini aku sudah sadar sepenuhnya bahwa tiap tulisanku (khususnya yang aku tulis di Immanuel's NOTES) itu seperti ada campur tangan ilahi di dalamnya. Kadang, tiap aku baca ulang, sering aku berpikir, "Ini beneren gue yang bikin?"

Oh iya, aku minta maaf sebesar-besarnya jikalau ada pihak-pihak tertentu yang kurang menyukai tulisan-tulisanku. Tidak usahlah sampai dianalisa, dicari-cari kesalahannya, apalagi menyebarkan gosip yang bukan-bukan tentang tulisan-tulisan aku, khususnya "Misi Terakhir Rafael: Cinta Tak Pernah Pergi Jauh". Please, jadikan hiburan saja (seperti layaknya film animasi), nikmati saja (seperti saran seorang penjaga toko buku bekas di lantai 2 Plaza Semanggi di November 2016, yang namanya saya lupa, maklum manusia), buat apa terlalu menganggap serius apa yang aku tulis? Kalau memang tidak suka, yah tidak suka sajalah, jangan sampai sangat berlebihan seperti itu. Ingat, Tuhan Allah itu nyata sekali eksistensinya, loh!

Well, it's just my very humble opinion. Sorry if the tone is such loud.

Terakhir, hanya mau bilang, tiap mau menulis, seperti ada vibe-vibe tertentu yang sangat khusus sekali yang menggerakan seluruh ragaku (sering dalam keadaan trance tiap menulis), yang mau tak mau membuatku harus menuliskannya di Immanuel's NOTES. Memang agak aneh bin sukar dipercaya, but well, yeah that's me. Aku hanya menuliskan sesuatu, ketika merasa harus menuliskannya, yang itu juga sebelumnya, aku sempat mengalami pergulatan batin yang sangat luar biasa dahsyat (Galau antara mau menuliskannya atau tidak). Lalu, sehabis menuliskannya, aku seperti menjadi Rasul Yohanes yang menuliskan Kitab Wahyu (Revelation).

Sekali lagi, aku minta maaf jikalau ada pihak-pihak yang tidak berkenan, khususnya dalam menanggapi perubahan tulisan-tulisanku yang bermula sejak 25 Desember 2015. 

PS: Judulnya sengaja kubikin sama dengan salah satu post Instagram aku (@nuellubis) di Juni-Juli 2014.





Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~