#RiwayatMbakyu Mpus versus Guguk

 













Rasanya luar biasa saat ditonton oleh ratusan orang. Akan makin luar biasa lagi, jika di antara ratusan orang yang menonton, ada yang kita taksir. Kita bakal lebih bersemangat untuk menunjukkan pertunjukan yang luar biasa.
 
Ah, pada dasarnya Mbakyu memang sudah luar biasa. Tak heran MR X tergila-gila dengan Mbakyu hingga menonton Mbakyu beberapa kali. Heran dan bingungnya lagi, bagaikan ada yang memberitahu secara tak kasatmata, Mbakyu seperti sudah mengetahui bahwa MR X bakal ikut menonton pula. Padahal bisa jadi tidak ada MR X di sana. 

Kekuatan cinta yang luar biasa, menurut Guguk. 

Oh iya, kenalkan aku, Guguk. Guguk peliharaan Mbakyu yang lainnya. Kalau Mpus lebih liar dan susah diatur bagaikan binatang liar, Guguk lebih penurut dan pengertian. Saking pengertiannya, aku sampai sekarang sering diajak tidur bareng. Asyik, loh, dipeluk Mbakyu itu. Hangat--terutama bibir Mbakyu. Aku beberapa kali dicium Mbakyu seolah-olah bibirku adalah bibir MR X.

Nah, loh, bingung kan, yang dipeluk itu siapa? Mpus, boneka beruang, atau Guguk? Semuanya benar, kok. Terus ikuti #RiwayatMbakyu yang merupakan sekuel dari #MbakyuStory yah. Salam kenal.  

よろしくおねがいします!

Mpus, jangan marah, yah. Posisinya, Guguk gantikan dulu. 

Penasaran, yah. Anggap saja Guguk jenis mini pomeranian. Mini pom, yang suka menari bareng pom-pom boys. Sudah tahu belum, MR X rada feminin walau sebetulnya kuat? Kelihatannya saja lembek dan culun, tapi aslinya, MR X itu gagah dan perkasa. Culun yang menggemaskan. Ke depannya, Guguk bakal ungkap apa saja ciri-ciri MR X yang lainnya. 

Balik lagi ke jenis Guguk itu apa. Nanti Guguk jelaskan apakah Guguk mini pomeranian atau bukan. Anggap saja sekarang Guguk mini pomeranian, yang menurut mitos, anjing jenis mini pomeranian itu setia, berani, dan mudah diatur-atur (sampai-sampai aku pernah didandani ala perawat, loh). Hayo, aku mini pomeranian atau bukan? Coba tebak. Hihihi. 

Ah, Mpus saja tidak diketahui dia kucing jenis apa. Banyak yang menduga Mpus itu kucing oren. Guguk juga sama, sih. Anggap saja Guguk itu mini pomeranian, yah. Apalagi Guguk cukup setia ke Mbakyu. Guguk rutin melindungi Mbakyu dari setiap pengganggunya. CIIAAAAATTTT!!!!!

Eh, sudah tahu, dulu Mbakyu takut sekali dengan anjing? Namun, bagaikan cinta pada pandangan pertama, Mbakyu justru malah memeluk erat Guguk layaknya tengah menggendong anak bayi. Tapi Mbakyu justru tidak takut dengan kucing. Saat kecil dulu, Mbakyu sering bermain-main dengan anak kucing.

Jangan lupa ikuti vaksinasi Covid-19. Sekarang untuk penyintas, hanya butuh waktu sebulan, terutama yang tingkat ringan dan sedang.














Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~