6 Mal Horor Indonesia

 














1. Cipinang Plaza, Klender, Jakarta Timur

Dulunya, mal ini bernama Yogya Department Store alias Klender Plaza. Mal ini salah satu mal yang menjadi amukan massa saat kerusuhan 1998. Semenjak kerusuhan tersebut, mal ini menjadi angker. Banyak pengunjung suka mendengar teriakan minta tolong. 

2. Slipi Jaya Mall, Jakarta Barat

Mal yang terletak di Jakarta Barat ini pun menjadi sasaran amuk massa saat kerusuhan 1998. Kalau kalian beruntung, kalian bisa bertemu dengan arwah korban kerusuhan. Berdasarkan pengalaman aku, yang paling angker itu tak jauh dari bioskopnya. 

3. Ambarukmo Plaza, Yogyakarta

Salah satu mal terbesar di Yogyakarta ini dulunya merupakan tempat tinggal Sultan Hamengkubuwono VII, yang bernama Pesanggrahan Ngambarrukmo. Lahan sekitarnya merupakan hutan lebat. Kabarnya, tak sedikit orang pernah melihat penampakan makhluk gaib. Amplaz ini merupakan salah satu latar tempat dari novel yang berjudul "Surat dari Kematian", yang ditulis oleh Adham T. Fusama. 

4. Delta Plaza, Surabaya 

Mal yang berlokasi di Jalan Pemuda ini dulunya merupakan sebuah rumah sakit yang bernama Rumah Sakit Simpang atau Centrale Burgerlijke Ziekenhuis (CBZ). Dulunya Delta Plaza pernah pula dijadikan sebagai tempat penampungan korban perang di Surabaya. Kisah horor yang terkenal adalah kisah seorang suster yang terjepit di lift. Sampai sekarang arwahnya masih suka gentayangan. 

5. Mal Ciledug, Ciledug, Tangerang 

Mal yang berlokasi Jalan HOS Cokroaminoto ini dulunya bernama Plaza Ramayana. Mal ini salah satu mal di provinsi Banten yang menjadi sasaran amuk massa. Konon, di atas jam sepuluh malam, banyak orang suka melihat penampakan arwah para korban kerusuhan. Mal ini sempat masuk acara Kismis yang pernah tayang di salah satu stasiun televisi swasta. 

6. Supermall Lippo Karawaci

Di era 90-an, semenjak berdiri, mal ini sungguh menjadi primadona di Tangerang. Di masa itu, tak banyak mal di Tangerang. Yang lebih beken itu hanya dua, seingat aku. Mal Diamond dan Supermall Lippo Karawaci. Yang terakhir, yang paling besar dan mewah. Mal ini juga menjadi sasaran amuk massa. Mal ini pernah dibakar juga hingga harus memiliki kisah misteri. Konon, di salah satu toilet, suka bergentayangan arwah korban kerusuhan 98. Salah satunya, arwah perempuan korban pemerkosaan. 







Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~