Gambar pembuka di atas itu terjadi pada tanggal 25 Mei 2023. Satu hari sebelum hari ulang tahun aku. Di Burger King, fX Sudirman. Yang duduk di belakang aku, itu sepertinya pernah kulihat tampil di sebuah acara televisi. Adakah yang mengenali si pria baju hitam dan berambut cepak tersebut?
Oh iya, langsung saja, inilah aktivitas aku selama seminggu.
Senin, 7 Agustus 2023
Aku keluar rumah sebentar. Untuk mengambil pakaian ke tempat laundry. Melewati salah satu rumah, eh, ternyata ada salah satu sepertinya sedang membagi-bagikan kudapan gratis. Aku langsung memanfaatkannya. Gratis, kan. Walau, setelah kulihat-lihat, apa makanan kecil ini untuk kuli-kuli yang sedang membersihkan selokan?
Rabu, 9 Maret 2023
Padahal sudah lelah sekali hati ini. Lagi tidur pun diganggu oleh suatu hal yang irasional. Capek, loh, menulis tiga novel daring dalam waktu sehari. Kenapa tidak membiarkan aku tidur sedikit nyenyak malam ini? Lelahnya batin aku, harus dipaksa mengalami hal-hal irasional bin tak kasatmata ini.
Bencinya aku dalam situasi seperti ini. Seperti sedang dipojokkan saja.
Kamis, 10 Maret 2023
Seharian sibuk mengawasi tukang las memperbaiki pagar yang sudah keropos. Lama juga kerja si tukang. Ada, kali, sekitar dua jam. Sambil mengawasi, aku sempatkan push rank di Mobile Legends dulu.
Jumat, 11 Maret 2023
Wah, aku serasa diikuti oleh kakek-kakek ini. Sorot matanya rada aneh. Aku merasa terintimidasi. Juga, aku seperti terdorong untuk menyetujui setiap kata-katanya. Aku pun merasa dia mengikuti aku. Kebetulan sekali. Anehnya lagi, loh, kok video tadi mendadak hilang?
Sabtu, 12 Maret 2023
Pagi-pagi, aku harus sudah bergegas ke Yellow Laundry, salah satu tempat laundry di dekat rumah. Aku harus mengambil pakaian yang aku laundry di sana. Lumayan banyak juga. Wah, aku seperti sedang nge-gym saja. Bersepeda sambil membawa beberapa pakaian yang sudah di-laundry, itu sungguh penuh perjuangan.
Minggu, 13 Maret 2023
Comments
Post a Comment
Pembaca yang baik adalah yang sudi mau meninggalkan komentar. ^_^
Nice reader is the one who will leave lot of words in the comment box. ^_^