James Bond, Sang Pengarsip di Atase Militer Inggris di Polandia

 











Institute of National Remembrance (IPN, dalam bahasa Polandia) berhasil membongkar satu rahasia penting. Bahwasanya James Bond mungkin terinspirasi dari seseorang di real life. James Bond, menurut IPN (badan intelijen Polandia), adalah seorang mata-mata Inggris yang ditempatkan di Polandia. James yang berulangtahun di 18 Februari 1964 ini ditempatkan sebagai pengarsip untuk Atase Militer untuk Kedutaan Inggris. 

Menurut Marzena Kruk, seorang direktur arsip di IPN, James diduga berada di Polandia antara tahun 1964-1965. Sosok James menurut arsip IPN itu sesuai dengan penggambaran James di film-filmnya yang digambarkan menyukai perempuan. Tentang Martini, minuman alkohol kesukaan James Bond, tidak ditemukan catatan khusus. Akan tetapi, IPN melansir James memang diawasi di Polandia. Dia dilaporkan pernah mengunjungi Bialystok dan Olsztyn untuk mencoba menembus fasilitas militer di Polandia. Tak ada catatan khusus juga apakah James ini pernah berinteraksi dengan warga sekitar atau tidak.

Well, satu yang menjadi pertanyaan: dari manakah Ian Flemming mendapatkan inspirasi mengenai tokoh James Bond agen 007 yang melegenda tersebut? Apakah ada kaitan Ian Flemming dengan James Bond yang berada di Polandia? Hmmm...













Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~